Yuk Bikin Camilan Unik: Crepes Jaring Laba-laba Anak-anak Pasti Doyan!

Yuk Bikin Camilan Unik: Crepes Jaring Laba-laba Anak-anak Pasti Doyan!

Crepes sudah sangat akrab di telinga dan lidah orang Indonesia. Penganan asal Perancis ini berbentuk tipis dan tekstur yang crispy dengan berbagai macam isian, mulai dari irisan buah-buahan, pasta coklat, selai buah aneka rasa, bahkan lezatnya es krim pun bisa menjadi isian crepes. Renyahnya crepes tak cuma digemari oleh anak-anak namun juga oleh orang dewasa. Nah jika Bunda dan keluarga sudah biasa menyantap manis lezatnya Crepes, pernahkah Bunda atau sang buah hati mencoba Crepes Jaring Laba-laba?
Crepes yang satu ini sangat unik karena bentuknya yang berongga-rongga macam jaring laba-laba. Jika Bunda mengenal roti jala, maka Crepes Jaring Laba-laba memiliki tampilan yang hampir sama. Perbedaanya pada rasa renyah kres-kres yang tidak dijumpai pada roti jala. Cara membuatnya lebih mudah dibandingkan dengan membuat crepes aslinya lho Bunda, karena untuk membuat crepes asli yang hasilnya bisa tipis dan renyah, kita dianjurkan untuk memakai wajan kwalik atau crepes pan maker.
Sedangkan proses mencetak crepes jaring laba-laba tidak memakai alat atau teknik khusus, hanya saja kita harus memasukkan adonan crepes ke dalam botol yang memiliki tutup bercorong atau bisa juga gunakan plastik segitiga dan gunting kecil bagian ujung plastik, dan langsung tuang deh ke atas pan anti lengket dengan gerakan zig-zag, berselang-seling sehingga membentuk jaring. Mudah bingits! Coba saja yuk, Bunda bisa coba gunakan resep berikut ini ya!
Bahan-bahan
  • 2 telur
  • 100 gr gula pasir
  • 150 gram tepung terigu
  • 75 gram tepung beras
  • 75 gram tepung tapioka
  • 1 sachet vanilli
  • 1/4 sdt garam
  • 180 ml susu cair
  • 2 sdm minyak goreng
Langkah Membuat
1. Kocok telur dengan gula. Campurkan semua tepung, vanilli dan susu cair
2. Lalu masukan ke plastik. Gunting sedikit/ kecil bagian ujungnya.
3. Panaskan Teflon, masak dengan api kecil dengan pola jaring laba-laba. Agak lama sampai matang dan berubah warna, lalu gulung
4. Makan selagi hangat
Voila.. Crepes Jaring Laba-laba siap disajikan untuk seluruh keluarga, terutama sang buah hati. Supaya tampilannya lebih menarik bagi anak-anak, Bunda bisa tambahkan pasta perisa buah yang biasanya berwarna-warni, atau bubuk coklat untuk menghasilkan Crepes Jaring Laba-laba rasa coklat. Tambahan es krim stroberi membuat sajian ini terasa lebih nikmat dan istimewa.. yummeeeh!

Iklan Atas Artikel

Copy

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel