Subhanallah, Terlahir Dengan Berat hanya Sebesar Coklat Bayi Prematur Ini Berjuang Untuk Hidup...

Subhanallah, Terlahir Dengan Berat hanya Sebesar Coklat Bayi Prematur Ini Berjuang Untuk Hidup...



Manushi, salah satu bayi terkecil yang lahir di dunia.
Manushi yang berasal dari India ini sama beratnya dengan sebatang coklat saat dia lahir.
Dia hanya berbobot sekitar 300 gram saja.
Selain itu, dia lahir dengan kondisi tidak bernafas.
Kulitnya setipis kertas dan organ yang kurang berkembang.
Manushi ini merupakan anak dari pasangan Seeta (48) dan Girraj (50).
Manushi hanya mempunyai kesempatan 0,5 persen untuk melangsungkan hidupnya, walauoun dokter mengatakan dia tampak normal secara intelektual.
Maka dari itu, Manushi berjuang untuk tetap bertahan hidup.
Dilansir Grid.ID dari Dailymail, bayi Manushi yang sekarang berusia enam bulan, lahir secara prematur pada usia 28 minggu.
Manushi telah menghabiskan enam bulan terakhir di unit perawatan intensif neonatal di Rumah Sakit Anak-anak Jivanta, India..
Akhirnya semua kemungkinan itu bisa dilawannya.
"Dia baru saja bertempur dan bertempur melawan segala kemungkinan, tapi dia berhasil." kata orangtua Manushi.
Dokter yang menangani Manushi, dr Janged berkata saat dia lahir para petugas medis juga tak yakin dengan keadaannya.
"Dia sedang berjuang untuk bernapas, jadi alat bantu pernafasan segera dipasang untuk memperluas paru-parunya yang kecil dan belum matang,"
Manushi juga tidak diberi makan secukupnya karena masalah ususnya.
Namun, semua itu bisa dilewati dan dilawan oleh Manushi.
Salah satu bayi terkecil di dunia ini keadaannya berangsur membaik.
Dia semakin sehat dan berat badannya telah meningkat menjadi sekitar 2,3 kilogram.




Sumber Artikel:

Iklan Atas Artikel

Copy

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel