Telur Ceplok Kekinian Khas Pontianak Cara Baru nan Lezat Menikmati Telur Ayam Mata Sapi

Telur Ceplok Kekinian Khas Pontianak Cara Baru nan Lezat Menikmati Telur Ayam Mata Sapi

Menyantap sepiring nasi putih hangat dengan lauk telur ceplok terus dikecapin sepertinya sudah biasa banget deh ya Bun.. apalagi kalau pas sudah deket-deket tanggal tua tuh.. ups!.  Tapi jadi heran doong kalau lalu kita mendengar ada warung di Pontianak yang menjajakan salah satu menunya Telur Ceplok dikecapin plus nasi putih saja lha kok jadi viral di medsos dan pembelinya rela antri, nah loh.. bikinnya dari telur dinosaurus apa bagaimana? Tenaang Bunda, telur ceplok ini tetap dibuat dari telur ayam kok, jadi.. kenapa tidak kita kulik-kulik saja cara bikin Telur Ceplok Kekinian Khas Pontianak sendiri di rumah? Asiiik..
Semua berawal dari unggahan seorang Youtuber Kuliner, Nex Carlos, yang mengunggah video review makanan yang berjudul “Cuma Nasi Sama Telor Tapi Yang Makan Rame!!!!” Video yang hingga sekarang sudah dilihat lebih dari 11 juta viewer, Nex Carlos melakukan review masakan Nasi Telor di RM Ayong 999, Pontianak. Konon, telur yang dimasak di rumah makan terkenal di Pontianak tersebut, tidak dimasak dengan bumbu biasa. Telur yang diceplok terlebih dahulu itu dimasak setengah matang kemudian disiram minyak bawang khas RM Ayong dan kemudian ditambahkan kecap manis. Meskipun sangat sederhana, masakan yang dibanderol seharga Rp 7,000 per porsi ini ramai dicari warga lokal hingga wisatawan.
Nah, buat Bunda yang jauh dari Pontianak dan kepo pengin tahu gimana sih rasanya kok sampai viral, yuk bikin sendiri di rumah dengan resep Telur Ceplok Kekinian Khas Pontianak berikut ini.
Bahan-bahan
  • 1 piring nasi
  • 2 butir telur
  • 1 sdm kecap asin ABC
  • 1 sdt kecap manis ABC
  • Sejumput lada bubuk
  • 2 siung kecil bawang putih cincang kasar
  • 1 buah cabai merah, iris halus
Cara Membuat
1. Siapkan bawang putih dan cabai, iris serta cincang kasar
2. Siapkan minyak agak banyak, tumis bawang putih hingga matang, masukan cabai lalu tumis hingga agak kecoklatan, lalu masukan telur ceplok, biarkan sebentar hingga pinggirannya mengering
3. Tuang kecap asin lalu Kecap manis, siram-siram minyak panas ke atas telur, beri lada bubuk.
4. Masak hingga matang, angkat sajikan dengan nasi hangat
Bagaimana Bunda, ternyata tak sulit bukan untuk membuat Telur Ceplok Kekinian Khas Pontianak yang viral itu. Dan ternyata rasanya betul-betul beda dan mantaaapp jiwaa!! Yuk buruan eksekusi resepnya!

Iklan Atas Artikel

Copy

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel